Keterlibatan Sosial Gereja dalam Pengentasan Kemiskinan Di Flores.

FERSI, Benediktus (2021) Keterlibatan Sosial Gereja dalam Pengentasan Kemiskinan Di Flores. Undergraduate thesis, IFTK Ledalero.

[img] Text
BAB I.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (160kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (213kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (195kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (271kB)
[img] Text
BAB V - DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (159kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (472kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) Mendeskripsikan dan mendalami Keterlibatan Sosial Gereja Katolik dalam usaha Pengentasan Kemiskinan Di Flores (2) Menjelaskan Keterlibatan Sosial Gereja yang didasarkan pada Ajaran Sosial Gereja (3) Menjelaskan peran profetis Gereja Katolik dalam usaha membebaskan masyarakat dari situasi kemiskinan. Kemiskinan adalah sebuah situasi yang riil terjadi dalam kehidupan masyarakat lebih khususnya di Flores. Situasi kemiskinan yang terjadi tersebut menuntut sebuah semangat baru untuk misi pembebasan masyarakat dari kemiskinan dengan adanya Keterlibatan Sosial Gereja. Gereja Katolik telah lama berada di Indonesia lebih khusus di Flores. Dalam menyikapi setiap fenomena kemiskinan yang terjadi, Gereja tidak pernah tinggal diam, melainkan selalu aktif secara praksis dengan persoalan yang terjadi. Sebab Gereja ada dan berkembang di tengah realitas kehidupan masyarakat dan segala persoalan sosial yang terjadi di dalam merupakan bagian dari tanggung jawab sosial Gereja. Oleh karena itu, dalam tulisan ini penulis berusaha menganalisis dan mendalami Keterlibatan Sosial Gereja dalam pengentasan kemiskinan di Flores. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan, bahwa Keterlibatan Sosial Gereja dalam memperjuangkan pengentasan kemiskinan di Flores terdapat beberapa poin yang penting untuk diperjuangkan. (I) Gereja Katolik menjadi motor penggerak utama dalam usaha membebaskan masyarakat dari situasi kemiskinan. Karya-karya yang dilakukan oleh Gereja meliputi beberapa bidang kehidupan yang ada di tengah masyarakat seperti: pendidikan, politik, perdagangan manusia, ekologi dan koperasi. (II) Dalam memperjuangkan pengentasan kemiskinan, Gereja Katolik selalu mendasarkan gerakannya pada Ajaran Sosial Gereja. (III) Dalam usaha memperjuangkan kemiskinan yang terjadi Gereja juga bekerja sama dengan lembaga-lembaga lainnya dan kaum awam yang memiliki perhatian yang serius dalam usaha pengentasan kemiskinan yang terjadi.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Keterlibatan Sosial Gereja, ajaran Sosial Gereja, kemiskinan, pembangunan. Gereja Katolik, ensiklik.
Subjects: 200 – Agama > 200 Agama > 200 Agama
200 – Agama > 230 Teologi Kristen > 230 Agama Kristen, Teologi Kristen
300 – Ilmu Sosial > 360 Permasalahan dan kesejahteraan sosial > 361 Masalah dan layanan, kesejahteraan sosial
Divisions: 75201 Ilmu Filsafat
Depositing User: Mr Fransiskus Xaverius Sabu
Date Deposited: 31 May 2021 04:55
Last Modified: 22 Nov 2022 07:13
URI: http://repository.iftkledalero.ac.id/id/eprint/786

Actions (login required)

View Item View Item