Makna Ritus Yegha dalam Kebudayaan Masyarakat Desa Sawu dan Relevansinya bagi Kehidupan Bersama

TODA, Salestinus Da Costa (2024) Makna Ritus Yegha dalam Kebudayaan Masyarakat Desa Sawu dan Relevansinya bagi Kehidupan Bersama. Undergraduate thesis, IFTK Ledalero.

[img] Text
Salestinus Da Costa Toda_Abstraksi.pdf

Download (18kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: pertama, menggambarkan secara umum kehidupan masyarakat Desa Sawu, meliputi sejarah, kondisi geografis, kondisi demografis, keadaan sosial kultural, dan sistem kepercayaan. Kedua, menjelaskan Yegha sebagai ritual khas dalam kebudayaan masyarakat Desa Sawu dan maknanya bagi kehidupan masyarakat Desa Sawu. Ketiga, memaparkan relevansi ritus Yegha bagi kehidupan bermasyarakat. Penelitian ini dilakukan penulis dengan menggunakan metode studi kepustakaan dan penelitian lapangan. Dalam metode studi kepustakaan penulis mengumpulkan, mengkaji, menganalisis, dan meramu bahan-bahan rujukan yang berkenaan dengan tema yang dibahas. Dengan metode penelitian kepustakaan, penulis mengumpulkan ide dan referensi ilmiah untuk menjadi sebuah gagasan dalam menyelesaikan tulisan. Studi kepustakaan bersumber pada buku, artikel, dan internet. Dalam metode penelitan lapangan, penulis menggali informasi secara lebih mendalam mengenai ritus Yegha Melalui wawancara dengan tokoh-tokoh adat dan tokoh masyarakat di Desa Sawu. Berdasarkan hasil penelitian, penulis menyimpulkan bahwa: pertama, kehidupan masyarakat Desa Sawu memiliki latar belakang sejarah yang khas, kondisi sistem sosial, kebudayaan, dan kepercayaan. Kedua, ritus Yegha merupakan tanda persatuan budaya dan hukum adat. Budaya Yegha memiliki batasan dan ketentuan yang mengikat masyarakat. Hal-hal yang mengikat ini bukan bermaksud untuk membatasi tindakan masyarakat, tetapi mengatur kehidupan sosial masyarakat Desa Sawu. Keberadaan ritus Yegha dilatarbelakangi oleh adanya pelanggaran-pelanggaran yang bertolak belakang dengan ketentuan adat yang berlaku dalam masyarakat. Ketiga, ritus Yegha memiliki relevansi bagi kehidupan bermasyarakat sebab di dalamnya terkandung nilai-nilai yang dapat dipetik. Nilai-nilai yang dimaksud mencakup gotong royong, persaudaraan, penghargaan terhadap martabat manusia, persatuan, keharmonisan, dan kesadaran untuk merawat lingkungan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Ritus Yegha, Desa Sawu, dan kehidupan bersama
Subjects: 300 – Ilmu Sosial > 390 Adat istiadat, etiket, dan cerita rakyat > 392 Adat istiadat setempat
Divisions: 75201 Ilmu Filsafat
Depositing User: Mr Fransiskus Xaverius Sabu
Date Deposited: 22 May 2024 04:15
Last Modified: 22 May 2024 04:15
URI: http://repository.iftkledalero.ac.id/id/eprint/2291

Actions (login required)

View Item View Item