Tinjauan Feminisme Radikal atas Kekerasan Yang Terjadi pada Perempuan dalam Novel Perempuan Yang Menangis Kepada Bulan Hitam Karya Dian Purnomo

USBOKO, Yasintha Tnesi (2024) Tinjauan Feminisme Radikal atas Kekerasan Yang Terjadi pada Perempuan dalam Novel Perempuan Yang Menangis Kepada Bulan Hitam Karya Dian Purnomo. Undergraduate thesis, IFTK Ledalero.

[img] Text
Yasintha Tnesi Usboko_Abstraksi.pdf

Download (352kB)

Abstract

Penulisan ini bertujuan untuk: pertama, mendeskripsikan pengertian kekerasan terhadap perempuan, bentuk kekerasan terhadap perempuan, dan faktor yang menyebabkan terjadinya kekerasan terhadap perempuan. Kedua, untuk menganalisis isu-isu kekerasan terhadap perempuan dari sisi feminisme radikal, dan ketiga mengemukakan tanggapan dan tinjauan feminisme radikal atas kasus kekerasan terhadap perempuan dalam novel Perempuan Yang Menangis Kepada Bulan Hitam Karya Dian Purnomo. Metode penelitian yang digunakan dalam menggarap skripsi ini ialah metode deskriptif kualitatif. Objek yang diteliti ialah kajian serta kritik sastra feminis atas kekerasan terhadap tokoh perempuan dalam novel Perempuan Yang Menangis Kepada Bulan Hitam Karya Dian Purnomo. Teknik yang digunakan dalam penelitian ini ialah analisis isi dengan cara membaca dan memahami novel secara keseluruhan. Objek yang diteliti ialah ungkapan-ungkapan dan perilaku-perilaku yang menunjukan adanya bentuk kekerasan. Berdasarkan hasil analisis terhadap novel Perempuan Yang Menangis Kepada Bulan Hitam, penulis menyadari bahwa kekerasan terhadap perempuan disebabkan oleh budaya patriarki yang telah berakar dalam sistem masyarakat tersebut. Budaya patriarki yang ditampilkan dalam novel Perempuan Yang Menangis Kepada Bulan Hitam melahirkan aneka tindakan diskriminatif dan tindakan kekerasan terhadap perempuan. Paham budaya patriarki yang telah tembus ruang dan waktu ini erat kaitannya dengan pandangan yang menyatakan bahwa laki-laki berada di atas perempuan, ia adalah nomor satu, dan tentunya memiliki kekuasaan atas kaum perempuan. Sedangkan perempuan dilihat sebagai makhluk lemah, makhluk nomor dua yang harus tunduk dihadapan kaum laki-laki. Fokus kajian penulis berpusat pada ideologi yang diusung oleh feminisme radikal, yakni budaya patriarki. Bagi kaum ini, kekerasan terhadap perempuan terjadi karena kuasa laki-laki dalam berbagai aspek, salah satunya ialah seksualitas. Bentuk-bentuk kekerasan terhadap perempuan yang terdapat dalam novel tersebut ialah sebagai berikut (1) mencekik, (2) memegang, (3) perkosaan, (4) melecehkan, (5) mengancam/menakut-nakuti dan, (6) memukul.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Novel, Kekerasan terhadap Perempuan, Budaya Patriarki, dan Feminisme Radikal.
Subjects: 300 – Ilmu Sosial > 300 Ilmu sosial > 305 Kelompok-kelompok sosial
800 – Kesusastraan (Kesusastraan Indonesia dikelas 899) > 800 Kesusastraan, retorika, dan kritikan > 800 Kesusastraan (belles-lettres) dan retorika
Divisions: 75201 Ilmu Filsafat
Depositing User: Mr Fransiskus Xaverius Sabu
Date Deposited: 24 May 2024 03:11
Last Modified: 24 May 2024 03:11
URI: http://repository.iftkledalero.ac.id/id/eprint/2298

Actions (login required)

View Item View Item