NURDIN, Apolinaris (2021) Kemajuan Teknologi Komunikasi dan Upaya Orang Tua dan Guru Dalam Mengatasi Dampak Negatifnya Terhadap Perkembangan Anak Usia Sekolah Dasar di SDK Benteng Jawa dan SDI Beananga Benteng Jawa. Undergraduate thesis, IFTK Ledalero.
Text
APOLINARIS NURDIN_Abstraksi.pdf Download (188kB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (434kB) |
|
Text
BAB I.pdf Restricted to Registered users only Download (409kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (463kB) |
|
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (583kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (407kB) |
|
Text
BAB V - DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (438kB) |
Abstract
Penulisan skripsi ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan dan menjelaskan tentang perkembangan teknologi komunikasi, (2) mendeskripsikan dan menjelaskan perkembangan anak usia sekolah dasar, dan (3) mengetahui dampak negatif dan dampak positif yang ditimbulkan akibat penggunaan teknologi komunikasi terhadap perkembangan anak sekolah dasar di SDK Benteng Jawa dan di SDI Bea Nanga Benteng Jawa. Kemajuan teknologi komunikasi yang terjadi pada saat ini membawa perubahan dalam dunia komunikasi. Kehadiran teknologi komunikasi yang serba modern membuat arus komunikasi semakin lancar dan mempermudah dalam memperoleh serta membagi informasi. Selain itu, teknologi komunikasi ini juga berdampak pada pola kehidupan manusia, baik dari segi pola pikir maupun prilaku. Adanya teknologi komunikasi yang serba modern ini sesungguhnya membawa dampak positif terutama bagi anak-anak. Dengan memanfaatkan teknologi komunikasi yang canggih ini dapat membangun kreativitas anak, memperluas pengetahuan anak, dan munculnya metode pembelajaran yang baru. Hakekatnya sesuatu yang baik dan bermanfaat jika digunakan secara terus menerus tanpa adanya kontrol dan arahan bisa berdampak buruk bagi penggunanya. Pada era modern sekarang banyak pengguna teknologi komunikasi lebih khusus smartphone (telephon pintar) salah menggunakannya. Ada begitu banyak masalah yang disebabkan oleh penyalagunaan teknologi komunikasi ini, salah satunya yaitu terganggunya proses pertumbuhan dan perkembangan anak. Keasikan dalam menggunakan teknologi komunikasi dapat menyebabkan anak menjadi pemalas, kurangnya aktivitas fisik dan mengabaikan segalah aktivitas yang lainnya. Penyalagunaan teknologi komunikasi juga sangat berpengaruh terhadap perkembangan mental anak, di mana anak bertumbuh menjadi pribadi yang tertutup. Anak tidak lagi peduli dengan situasi disekitar dirinya karena yang dibutuhkannya adalah fokus pada alat teknologi yang digunakannya. Hal ini akan mengganggu kedekatan antara anak dan orangtua, lingkungan maupun teman sebaya. Ketika Anak tersebut harus bertemu dengan teman sebaya, anak akan sulit berinteraksi dan berkomunikasi secara baik. Selain itu perkembangan sosial anak juga terganggu karena kurangnya relasi dengan lingkungan sekitar terutama dengan teman sebaya. Keasikan dalam menggunakan teknologi komunikasi seperti HP membuat relasi anak dengan lingkungan sekitar menjadi pudar. Anak tidak akan mengetahui situasi di luar rumah, dan anak akan memiliki kepercayaan diri yang rendah karena kurangnya interaksi dengan lingkungan sekitar terutama lingkungan teman sebaya
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Teknologi komunikasi, anak usia Sekolah Dasar |
Subjects: | 100 - Filsafat dan Psikologi > 150 Psikologi (ilmu jiwa) > 155 Psikologi diferensial dan psikologi perkembangan 300 – Ilmu Sosial > 300 Ilmu sosial > 302 Interaksi sosial 300 – Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 372 Pendidikan dasar 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 600 Teknologi (ilmu terapan) > 600 Teknologi |
Divisions: | 75201 Ilmu Filsafat |
Depositing User: | Mr Fransiskus Xaverius Sabu |
Date Deposited: | 22 May 2021 03:20 |
Last Modified: | 30 Nov 2022 04:47 |
URI: | http://repository.iftkledalero.ac.id/id/eprint/764 |
Actions (login required)
View Item |