Semoga Mereka Bersatu - Renungan Inspiratif Minggu ke VII Masa Paska, 29 Mei 2022.

RAHO, Bernard (2022) Semoga Mereka Bersatu - Renungan Inspiratif Minggu ke VII Masa Paska, 29 Mei 2022. [Video]

[img] Video (Semoga Mereka Bersatu - Renungan Inspiratif Minggu ke VII Masa Paska, 29 Mei 2022.)
maxresdefault.jpg - Published Version

Download (161kB)

Abstract

SEMOGA MEREKA BERSATU Anthony de Melo, seorang pastor Yesuit dari India, pernah berceritera di dalam bukunya yang berjudul “Burung Berkicau” bahwa pada suatu hari Yesus ingin menonton pertandingan sepakbola. Oleh sebab itu ia mengajak murid-murid-Nya untuk ikut menonton. Satu pertandingan seru sedang berlangsung antara kesebelasan Protestan dan kesebelasan Katolik. Kesebelasan Protestan memasukkan gol pertama. Yesus bersorak-sorai dan melemparkan topinya tinggi-tinggi sambil berteriak-teriak menyatakan kegembiraannya. Tidak lama kemudian kesebelasan Katolik membuat gol balasan. Kali ini pun Yesus bersorak-sorai dan meloncat-loncat menunjukkan perasaan gembiranya. Melihat perbuatan Yesus itu, para penonton yang berada di belakangnya bingung. Yesus sebenarnya mendukung kesebelasan yang mana? Seorang dari antara mereka menepuk bahu Yesus dan bertanya, “Anda memihak kesebelasan yang mana?” “Saya?”, jawab Yesus yang ketika itu sedang tenggelam menikmati pertandingan, “Oh... saya tidak memihak kesebelasan siapa-siapa, saya hanya menikmati permainan, saya mendukung siapa saja yang bermain baik.” Si penanya itu berpaling kepada temannya dan sambil mencibirkan bibir kepada Yesus, ia berkata: “Huh... dasar orang tidak beragama.” Orang-orang beragama cenderung berpikir bahwa agamanya yang paling benar dan meremehkan agama orang lain. Sementara itu, di dalam Injil hari Yesus berdoa memohon persatuan bagi murid-murid-Nya. ******** Dalam Injil hari ini kita mendengar doa Yesus: “Aku berdoa bukan untuk mereka saja, tetapi juga untuk orang-orang, yang percaya kepadaKu oleh pemberitaan mereka, supaya mereka semua menjadi satu, sama seperti Engkau ya Bapa di dalam Aku dan Aku di dalam Engkau supaya dunia percaya bahwa Engkaulah yang mengutus Aku.” Doa Yesus yang sangat terkenal ini biasanya dipakai sebagai tema utama dalam Pekan Doa Sedunia yang berlangsung pada tanggal 18 – 25 Januari setiap tahun. Selama pekan doa sedunia tersebut, segenap umat Kristen di seluruh dunia mendoakan persatuan di antara orang-orang Kristen. kecil. Guna menyatukan diri di tingkat ajaran di antara kelompok-kelompok Kristen yang berbeda-beda itu mungkin sudah terlalu sulit. Tetapi kita berdoa supaya di antara kelompok-kelompok itu terdapat sikap saling menghormati satu sama lain, memahami satu sama lain dan tidak berusaha untuk memecahkan satu sama lain. Oleh sebab itu diharapkan bahwa kelompok-kelompok itu harus memusatkan perhatian pada kesamaan-kesamaan yang mereka miliki dan bukannya pada perbedaan-perbedaan di antara mereka. Bagaimanapun, mereka memiliki kitab suci yang sama dan mungkin beberapa doktrin atau ajaran yang sama. Hanya dengan demikian, kita bisa membangun sikap toleransi terhadap orang-orang dari agama-agama lain. ********* Sebentar dalam Doa Syukur Agung, Imam berdoa: “Kami mohon agar kami yang menerima Tubuh dan Darah Kristus dipersatukan oleh Roh Kudus menjadi umat yang rukun dan bersatu padu”. Semoga doa yang diucapkan setiap kali kita merayakan Ekaristi ini mendatangkan rahmat berlimpah sehingga kita mampu berusaha untuk membina kerukunan di antara satu sama lain tanpa membedakan suku, ras, agama, dan golongan. Semoga Tuhan Memberkati! Amen.

Item Type: Video
Uncontrolled Keywords: Renungan, Khotbah, Inspirasi, Homili, Minggu Paska VII, Katolik
Subjects: 200 – Agama > 200 Agama > 202 Ajaran
Divisions: 77101 Ilmu Agama/Teologi Katolik
Depositing User: Bernardus Raho
Date Deposited: 13 Mar 2024 00:06
Last Modified: 13 Mar 2024 00:37
URI: http://repository.iftkledalero.ac.id/id/eprint/2110

Actions (login required)

View Item View Item