Berauk Sebagai Tanda Syukur Panen Dalam Tradisi Masyarakat Adat Solor-Karawatung Serta Korelasinya Dengan Ekaristi

SOGEN, Yulius Basa (2022) Berauk Sebagai Tanda Syukur Panen Dalam Tradisi Masyarakat Adat Solor-Karawatung Serta Korelasinya Dengan Ekaristi. Undergraduate thesis, STFK Ledalero.

[img] Text
Yulius Basa Sogen_Abstraksi.pdf

Download (185kB)

Abstract

Penelitian ini memiliki beberapa tujuan yakni pertama, memperkenalkan perayaan syukur panen (berauk). Kedua, menjelaskan perayaan ekaristi sebagai perayaan syukur. Ketiga melihat korelasi antara perayaan syukur panen berauk dan perayaan ekaristi. Dalam penelitian ini, sumber data yang digunakan adalah penelitian kualitatif yang memanfaatkan metode wawancara. Penulis mengumpulkan data dengan mengajukan pertanyaan langsung kepada beberapa orang informan kunci atau pribadi-pribadi yang mempunyai otoritas dalam merayakan melaksanakan ritus berauk. Selain itu penulis juga membaca sumber-sumber literatur yang berhubungan dengan tulisan yang penulis geluti. Penelitian ini dilakukan di Kabupaten Flores Timur, Kecamatan Solor Barat, Desa Karawatung, sehingga yang menjadi informan dalam penelitian ini adalah tuan tanah, kepala Desa, dan tokoh masyarakat dengan kriteria penentuan informan yakni berusia 45 tahun ke atas. Hasil penelitian menunjukkan beberapa hal yakni pertama perayaan syukur panen berauk merupakan sebuah perayaan syukur. Kedua, dalam ritus berauk terdapat tugas yang diembani oleh masyarakat Solor-Karawatung yakni sebagai iman, nabi dan raja. Ketiga, ritus berauk merupakan perayaan komunio. Keempat, ritus beruak merupakan sebuah perayaan simbol. Dari keempat inti dari ritus berauk tersebut penulis melihat bahwa semua inti perayaan barauk ini juga terdapat dalam perayaan ekaristi. Selain dari itu kedua perayaan tersebut juga merupakan sebuah perayaan syukur atas kebaikan Wujud Tertinggi atas keselamatan manusia baik secara duniawi maupun secara spiritual.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Ritus Berauk, Ekaristi, Syukur dan Desa Solor-Karawatung
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BR Christianity
B Philosophy. Psychology. Religion > BT Doctrinal Theology
G Geography. Anthropology. Recreation > GT Manners and customs
Divisions: Program Studi Ilmu Filsafat
Depositing User: Mr Fransiskus Xaverius Sabu
Date Deposited: 21 Jun 2022 00:34
Last Modified: 21 Jun 2022 00:34
URI: http://repository.stfkledalero.ac.id/id/eprint/1322

Actions (login required)

View Item View Item