Persaudaraan Menurut Matius 18:15-20 dan Relevansinya bagi Karya Pastoral Ordo Karmel Komisariat Indonesia Timur

SAWOKUPU, Hilarius Abiops (2022) Persaudaraan Menurut Matius 18:15-20 dan Relevansinya bagi Karya Pastoral Ordo Karmel Komisariat Indonesia Timur. Undergraduate thesis, IFTK Ledalero.

[img] Text
Hilarius Abiops Sawokupu_Abstraksi.pdf

Download (8kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB I.pdf
Restricted to Registered users only

Download (442kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (748kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (506kB)
[img] Text
BAB IV-DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (353kB)

Abstract

Tujuan utama penulisan Skripsi ini ialah menganalisis konsep persaudaraan dalam Injil Matius 18:15-20 dan melihat relevansinya bagi karya pastoral Ordo Karmel Komisariat Indonesia Timur. Untuk memenuhi tujuan tersebut, penulisan ini menggunakan metode analisis data sekunder atau kepustakaan. Metode ini memusatkan pembacaan berbagai literatur, yang sesuai dengan tema yang diangkat. Sumber utama adalah Kitab Suci, terutama Injil Matius dan buku sejarah Ordo Karmel Indonesia Timur. Berdasarkan hasil studi, dapat ditemukan beberapa pokok pemikiran terkait Injil Matius 18:15-20. Dari Injil Matius dapat ditemukan nilai-nilai persaudaraan yang dapat diterapkan untuk membangun komunitas persaudaraan. Nilai persaudaraan yang ditemukan sebagai berikut. Pertama, Persaudaraan berarti saling menasihati. Kedua, persaudaraan memberi jalan pertobatan. Ketiga, persaudaraan berarti selalu berpedoman kepada keputusan bersama. Keempat, persaudaraan selalu hidup dalam doa. Konsep persaudaraan dari Injil Matius memiliki relevansi dan bisa diaplikasikan secara nyata dalam karya pastoral Ordo Karmel Komisariat Indonesia Timur, terutama untuk membangun dan mendisiplinkan komunitas persaudaraan para Karmelit. Aplikasi dari persaudaraan Matius 18:15-20 terwujud dalam beberapa kegiatan seperti: koreksi persaudaraan, Sakramen Tobat, Komunitas doa, penghayatan kaul-kaul hidup membiara.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Injil Matius 18:15-20, Matius, Persaudaraan, Karya Pastoral Ordo Karmel Komisariat Indonesia Timur, Para Karmelit
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
B Philosophy. Psychology. Religion > BS The Bible
B Philosophy. Psychology. Religion > BV Practical Theology
Divisions: Program Studi Ilmu Filsafat
Depositing User: Mr Fransiskus Xaverius Sabu
Date Deposited: 12 Apr 2022 06:01
Last Modified: 19 Jul 2022 01:27
URI: http://repository.stfkledalero.ac.id/id/eprint/1158

Actions (login required)

View Item View Item